Rabu, Februari 15, 2012

Cara Membuat Email Dengan Domain Sendiri


Cara Membuat Email Dengan Domain Sendiri – Apabila kita mempunyai sebuah blog dengan domain sendiri misalnya http://tenriewa.com dan mengelolah sebuah bisnis di internet maka akan kelihatan lebih profesional apabila kita menggunkan akun email dengan domain sendiri. Untuk mewujudkan hal ini kita tidak perlu bingung karena google telah menyediakan fasilitas gratis untuk membuat email dengan domain sendiri. Jadi syaratnya yang penting anda mempunyai domain sendiri seperi .com, .net, .org. biz dan lain-lain. Caranya setting email dengan domain sendiri cukup mudah untuk diterapkan yang penting kita tekun untuk mencoba.
Pertama silahkan buka alamat ini http://www.google.com/a/cpanel/domain/new
Setelah muncul tampilan seperti gambar dibawah ini tandai “Administrator: I own or control this domain” lalu isikan nama domain anda pada kolom yang tersedia dan klik “Get Strated”.

Pada tahap selanjutnya anda akan diminta untuk mengisikan data-data pada form yang tersedia, (maaf saya tidak dapat menampilkan screenshotnya karena akun email saya sudah aktif sebelum artikel ini saya terbitkan).

Saya langsung pada bagian dimana anda diharuskan untuk melakukan verifikasi kepemilikan domain anda.
tampilannya seperti ini :

Tujuan verifikasi ini adalah untuk membuktikan bahwa anda adalah pemilik domain yang sebenarnya.
Caranya adalah login ke dpanel domain anda dan tambahkan CNAME record dengan kode yang saya tandai dengan lingkaran merah diatas (kode setiap akun berbeda).
Untuk Point isi dengan google.com.
Hasilnya seperti pada gambar berikut :

Setelah verifikasi akun selanjutnya proses aktivasi email.
Klik pada bagian Activate Email seperti pada tampilan berikut (berhubung akun email saya sudah aktif maka kata activate email berganti dengan url email saya)

Setelah klik activate email silahkan scroll ke bawah kemudian anda akan menemukan data TTL yang harus anda masukkan ke DNS Setting domain anda, urutannya sudah disesuakian oleh Google, berikut contoh data-datanya:

Masukkan data TTL diatas pada bagian MXrecords domain anda.
tampilannya seperti ini :

Apabila sudah selesai silahkan kembali pengaturan google apps dan klik I have completed these steps.
Sekarang prosesnya sudah selesai, dan anda dapat menciptakan beberapa akun email dengan domain sendiri.
Judul: Cara Membuat Email Dengan Domain Sendiri
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Unknown

Terimakasih atas kunjungan Sobat beserta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan Saran sobat dapat sampaikan melalui Kotak komentar dibawah ini.

1 komentar:

Jefry mengatakan...

nampaknya google apps sudah tidak gratis, kira2 alternativ lainnya apa ya ?
trims infonya